Design Karakter

Selamat Pagi/siang/sore/malam para komikus muda Indonesia.
kali ini saya akan membahasa Design Karakter.
Design karakter sangat penting untuk menunjang story komik kamu.
jadi langsung saja silakan disimak.
Story driven atau Character driven?
Di dalam dunia penceritaan, baik itu komik, novel, ataupun filem, ada 2 pendekatan yang bisa dilakukan dalam membuatnya, yaitu:
1. Story driven
Yaitu pembuatan cerita komik/novel/filem yang lebih mengutamakan cerita, jadi karakter yang ada di dalam cerita tersebut ada untuk kepentingan agar cerita dapat mengalir dengan menarik dari awal sampai akhir. Ciri-cirinya antara lain, karakter utama bisa banyak jumlahnya dan hampir sama porsi perannya dan ada kemungkina para karakter bisa meninggal di dalam cerita. Contohnya: Inception, Titanic, Life of Pi, Eat Pray Love, dll 
2. Character driven
Yaitu pembuatan cerita komik/novel/filem yang yang mengutamakan sang karakter utama. Kebanyakan komik dan filem yang merupakan adaptasi dari komik, pasti ceritanya berpusat pada karakter utamanya. Salah satu cirinya adalah jagoannya tidak mungkin kalah/mati, contohnya: Iron Man, Kick Ass, Godzilla, Tintin, Son Go Ku (walau mati tapi tetep bisa ikut berkelahi), dll. Sebuah karya komik/novel/filem yang bisa dibuat sekuelnya secara terus menerus bersambung biasanya adalah Character Driven story, dan karakter-karakter inilah yang biasanya sangat menguntungkan dari sisi penjualan merchandising. Oleh karena itulah, karakter sangatlah penting. Dari sebuah interview dengan editor Shonen Jump Jepang, mereka mengutamakan karakter diatas segalanya. Mereka percaya bahwa dengan membuat karakter yang menarik, akan mudah membuat cerita yang bagus tentang karakter tersebut.
Jika kamu sudah punya bayangan bagaimana dan seperti apa karakter komik kamu. ada baiknya kamu tulis tulis dengan info karakter komik kamu dengan form dibawah ini.

Judul Komik:
Premis:
Log-Line:
Nama Karakter:
Gender:
Tempat/tanggal lahir/umur:
Asal-usul singkat: misalnya lahir yatim piatu, lalu belajar beladiri sejak kecil, dsb
Hobby/Kemampuan khusus: misalnya tarik suara/ahli memasak
Sifat: misalnya: sombong, tegas, pemalu, licik, ini akan mempengaruhi pose dan tingkah laku si karakter.
Kelemahan: misalnya takut gelap, bisa dijadikan bahan di ceritanya nanti.
Kelebihan: misalnya menghitung cepat, juga bisa jadi cara dia mengatasi masalah
Sesuatu yang bisa menjadi ciri visual: bisa bentuk badan, wajah, rambut, pose, emblem/logo, senjata, kostum, dsb.

Segitu aja dulu deh pembahasan tentang Design Karakternya.
Selengkapnya dan Sumber : Kaskus 
Title: Design Karakter
Rating: 10 out of 10 based on 24 ratings. 5 user reviews.
Writed by Doragon

notifikasi
close